Kekurangan dan Kelebihan Redmi Note 10 yang Harus Kamu Tahu

Kekurangan dan Kelebihan Redmi Note 10 yang Harus Kamu Tahu

Redmi Note series dari Xiaomi adalah jawaban bagi yang mencari smartphone menengah ke bawah, namun memiliki fitur dan spesifikasi premium. Tak heran jika model ini jadi salah satu yang terfavorit, bahkan bisa dibilang menjadi satu dari banyaknya handphone terlaris sedunia.

Bukan hanya berhenti di Redmi Note 9, Xiaomi meneruskan tren positif ini kepada penerusnya lagi, yakni Redmi Note 10. Dengan melihat peningkatannya, rasanya tak salah menebaknya akan lebih laris lagi.

Tertarik untuk mengincar Redmi Note 10? Simak artikel ini sampai habis mengenai spesifikasi, kekurangan, dan kelebihannya.

Spesifikasi Redmi Note 10

Kekurangan dan Kelebihan Redmi Note 10 yang Harus Kamu Tahu

  • Layar: Super AMOLED 6.43 inci
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 678
  • RAM: 4 GB
  • Memori Internal: 64 GB
  • Kamera: 48 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
  • Baterai : Li-Po 5000 mAh

Kekurangan Redmi Note 10

1. Belum Ada Fitur Reverse Charging

Sistem pengisian balik atau reverse charging adalah fitur yang cukup dibutuhkan di masa sekarang ini karena dengan sistem itu, kamu bisa menjadikan smartphone sebagai power bank. Sayangnya, Redmi Note 10 belum dibekali dengan fitur ini. Padahal, pendahulunya sudah punya kemampuan ini.

2. Belum Ada NFC

Teknologi lainnya yang dibutuhkan di masa sekarang hingga mendatang kemungkinan besar adalah teknologi NFC ini. Dengan teknologi NFC, sebuah smartphone bisa memudahkan penggunanya untuk menunjang aktivitas harian mulai dari transfer file, menghubungkan ke perangkat lain, dan masih banyak lagi.

Teknologi NFC di masa sekarang kemungkinan besar sangat dibutuhkan untuk kebutuhan perbankan. Dengan NFC, kamu nggak perlu ke luar rumah untuk mengisi E-Toll. Sayangnya, Redmi Note 10 belum punya fitur ini. Tapi, fitur ini di masa sekarang memang belum terlalu vital. Meski di masa depan, fitur ini diklaim sangat dibutuhkan.

3. Sensor Makro Kamera dan Selfie Menurun

Kekurangan dan Kelebihan Redmi Note 10 yang Harus Kamu Tahu

Di antara beberapa fitur yang menurun, sensor kameranya adalah salah satunya. Sensor kamera makro dan selfie dari Redmi Note 10 sedikit menurun dibandingkan versi pendahulunya. Hasilnya, memang dari kamera selfie dan makro kameranya, gambar yang dihasilkan nggak sebagus sebelumnya tetapi tetap bagus.

Apalagi kalau kamu bukanlah seseorang yang suka selfie. Kamera bagian belakangnya sudah cukup mumpuni dengan beberapa tambahan fitur untuk kamera utamanya. Toh, kamera makronya cuma dipakai di saat tertentu yang memang membutuhkan keberadaan zoom tinggi.

Kelebihan Redmi Note 10

1. Rancangan Bodi yang Oke

Kekurangan dan Kelebihan Redmi Note 10 yang Harus Kamu Tahu

Redmi Note 10 hadir dengan ergonomi yang terjamin nyaman digenggam meski hanya menggunakan satu tangan saja. Xiaomi menciptakan ponsel ini pada dimensi solid berukuran 160.5 x 74.5 x 8.3 mm dengan bobot hanya 178.8 gram saja. Dengan kata lain, ia mudah dimasukkan ke dalam kantong atau poket.

Bodinya diklaim tahan terhadap debu dan semburan air karena Xiaomi membekali Redmi Note 10 dengan sertifikasi rating IP53. Sangat menarik bukan?

2. Display AMOLED FHD+

Xiaomi tidak lagi menggunakan panel IPS pada perangkat ini. Ya, kamu sudah bisa menikmati kualitas display yang memanjakan mata dengan panel AMOLED berukuran 6.43 inci yang memiliki resolusi Full HD Plus (1080 x 2400 piksel) disertai kerapatan piksel mencapai angka 409 ppi. Jangan risau soal ketahanan layarnya karena Xiaomi telah memberikan proteksi berupa Corning Gorilla Glass 3.

Dot Display Redmi Note 10 juga dibekali tingkat kecerahan yang tinggi hingga 1100 nits. Ia juga menawarkan sertifikat cahaya biru rendah SGS sehingga tidak akan mudah lelah saat menggunakannya seharian.

3. Performa Mantap

Kekurangan dan Kelebihan Redmi Note 10 yang Harus Kamu Tahu

Redmi Note 10 juga menjamin performa andal untuk tugas dan game yang berat. Pasalnya, pada sektor dapur pacu Redmi Note 10 terbenam Snapdragon 678 yang memiliki CPU 8 inti dengan clock speed hingga 2.2 GHz dan GPU Adreno 612 sebagai kartu grafisnya. Chip dengan proses fabrikasi 11 nanometer ini memang dikenal sebagai salah satu jagoan Qualcomm untuk ponsel kelas menengah yang menawarkan kerja gesit.

Performa Redmi Note 10 juga disokong oleh kehadiran ruang penyimpanan lega dengan varian yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Kamu bisa memilih kombinasi RAM dan memori internal antara 4/64 GB, 4/128 GB, atau varian 6/128 GB.

4. Kombinasi Kamera Unggul

Bagi kamu yang ingin menyalurkan hobi memotret, Redmi Note 10 sangat dapat diandalkan. Di punggungnya terdapat empat buah kamera yang tersusun dalam modul kotak persegi panjang yang tampak futuristik. Kombinasinya terdiri dari sensor utama 48 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan sensor depth 2 MP. Sementara kamera selfienya memuat resolusi 13 MP.

Nah, itu tadi informasi mengenai kekurangan dan kelebihan Redmi Note 10 yang bisa kamu jadikan bahan pertimbangan sebelum memutuskan untuk membeli ponsel baru.